Tujuan Wisata Saat Liburan ke Singapura, Unik dan Memukau
Tujuan Wisata Saat Liburan ke Singapura, Unik dan Memukau - Wisata Singapura dibuka, udah tahu kan meskipun luas negara yang terbilang sangat kecil, Singapura termasuk salah satu negara maju. Negara yang memiliki simbol kepala singa tersebut memiliki peran yang sangat penting di perdagangan dunia. Selain maju secara ekonomi, Singapura juga unggul dari sisi pariwisata. Banyak wisatawan luar negeri yang berkunjung ke sini, termasuk Indonesia. Banyak warga Indonesia yang menjadikan Singapura sebagai salah satu destinasi wisata favorit mereka.
Foto by pexel |
Kunjungan wisatawan ke negara ini bukan tanpa alasan. Ada banyak destinasi wisata menarik, unik, dan memukau di negara ini. Saking banyaknya, Anda harus pintar memilah mana tempat wisata yang akan anda kunjungi ketika liburan di negara ini. Karena, meskipun Singapura berukuran kecil, Anda butuh waktu lebih dari satu atau dua hari untuk menjelajah semua tempat menarik di sini. Nah, Jika Anda sudah punya rencana untuk berkunjung Singapura pada tahun ini, ada baiknya Anda terlebih dahulu memahami syarat masuk Singapura 2021.
Setelah semua persyaratan terpenuhi, barulah Anda membuat rencana liburan. Untuk memudahkan Anda saat membuat rencana liburan, berikut ini ada beberapa rekomendasi destinasi wisata menarik di Singapura yang bisa Anda datangi.
Rekomendasi Wisata Singapura Dibuka
Merlion Park
Wajib hukumnya jika liburan ke Singapura mampir ke Merlion Park. Di tempat ini terdapat sebuah ikon negara Singapura, yakni patung kepala singa yang berbadan ikan. Nama Merlion merupakan gabungan dari mermaid dan lion atau ikan duyung dan singa Patung ini sering kali menjadi latar atau background foto banyak orang ketika mengabadikan momen di tempat ini.
Merlion Park dibuka setiap hari selama 24 jam. Wisatawan bisa berwisata di tempat ini tanpa dipungut biaya apa pun alias gratis. Selain berfoto – foto, pengunjung juga dapat menikmati keindahan sungai yang ada di tempat ini.
Orchard Road
Orchard Road merupakan nama sebuah jalan di Singapura yang terkenal akan wisata belanjanya. Di sini Anda akan menemui banyak toko yang menjual berbagai macam barang, mulai dari barang elektronik, pakaian, sepatu, tas, hingga aksesoris. Selain itu, di sini Anda juga bisa menemukan banyak kuliner terbaik di Singapura. Jadi, setelah berbelanja anda bisa istirahat di tempat ini sambil menikmati sajian kuliner menarik di tempat ini.
Universal Studios Singapore
Universal Studios Singapore merupakan salah satu objek wisata favorit di Singapura. Banyak wisatawan datang ke sini hanya untuk menikmati beragam wahana bermain menarik di tempat ini. Untuk bisa menikmati wahana di sini, Anda harus mengeluarkan budget yang tidak sedikit untuk membeli tiket. Apalagi jika Anda datang pada saat musim liburan atau tanggal merah.
Jika berkesempatan masuk ke tempat bermain ini, sangat disarankan untuk datang pada pagi hari. Hal ini karena antrian permainan di Universal Studios Singapore bisa sangat panjang sekali, kecuali jika Anda punya tiket prioritas.
Marina Bay Sands
Selain patung Merlion, satu lagi ikon negara Singapura yang cukup populer adalah Marina Bay Sands. Bangunan kembar ini merupakan kompleks yang menyatukan hotel, mal, dan kasino. Dari luar, bangunan ini tampak begitu memukau, apalagi jika Anda datang ke sini pada malam hari. Anda akan dimanjakan dengan Spectra Light & Water Show yang digelar setiap malam mulai pukul 8 malam.
Art Science Museum
Disamping wisata rekreasi dan wisata belanja, di Singapura juga terdapat destinasi wisata edukasi. Salah satunya adalah Art Science Museum atau museum seni dan ilmu pengetahuan. Museum ini terletak di Marina Bay Sands, tepatnya di tepi danau Marina Bay.
Satu hal yang menarik dari museum ini adalah desain bangunannya yang menyerupai bunga teratai. Desain bunga teratai ini berfungsi untuk mengumpulkan air hujan, dan mengalirkannya menjadi air terjun. Sesuai dengan namanya, tempat ini sering kali digunakan untuk kegiatan seni kelas dunia.
wisata singapura dibuka |
Gardens by The Bay
Satu lagi destinasi wisata yang unik dan memukau adalah Gardens by The Bay. Tempat wisata yang satu ini merupakan taman yang mempunyai tampilan sangat unik. Di sini terdapat beberapa pohon buatan berukuran raksasa yang berfungsi untuk menampung air hujan dan energi matahari.
Pada malam hari, taman ini akan memancarkan cahaya lampu yang sangat indah. Cahaya lampu tersebut berasal dari pohon buatan raksasa. Untuk menikmati keindahan dan keunikan tempat ini, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya alias gratis. Namun, jika ingin berjalan di jembatan yang menghubungkan pohon – pohon buatan, Anda harus membayar sekitar Rp 50.000.
Singapore Botanic Garden
Singapore Botanic Garden memiliki beragam jenis tanaman dari berbagai dunia. Tanaman – tanaman tersebut tumbuh di atas lahan seluas 74 hektar. Banyaknya tumbuhan di tempat ini menjadikan Singapore Botanical Gardens sebagai paru – paru bagi Singapura. Bagi Anda yang tertarik dengan tanaman dan bunga, tempat ini wajib Anda datangi.
Tempat ini mulai buka dari jam 5 pagi. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk masuk ke destinasi ini. Selain melihat tanaman dan bunga, pengunjung juga bisa melihat danau angsa dan danau yang memiliki panggung di tengahnya.
Itulah beberapa destinasi potensi wisata di Singapura. Masih ada banyak lagi objek wisata lain yang bisa Anda datangi. Satu hal yang hebat dari negara ini adalah semua destinasi wisata tersebut bisa dicapai dengan menggunakan transportasi publik. Keren ya kan? Indonesia semoga bisa lekas begini ya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat